Rabu, 2 Juli 2025
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Mengenal 5 Karakter Film Budi Pekerti

Mengenal 5 karakter film Budi Pekerti ini penting untuk diketahui sebelum menonton filmnya. Budi Pekerti merupakan film panjang kedua dari sutradara Wregas Bhanuteja. Ia comeback dengan film baru usai dua tahun merilis Penyalin Cahaya (2021) yang memborong 12 Piala Citra. Film yang tayang perdana secara global dalam Toronto International Film Festival 2023 itu mengangkat fenomena perundungan yang marak di media sosial.

Cerita itu berpusat tentang nasib Bu Prani (Sha Ine Febriyanti), Guru BK yang seketika menjadi target hujatan netizen imbas video dirinya berselisih yang viral di media sosial. Bu Prani mendapat tekanan dari publik yang berimbas kepada pekerjaan dan kehidupannya, termasuk suami serta kedua anaknya.

Film ini menampilkan upaya keluarga Bu Prani keluar dari tekanan netizen yang kian waktu semakin mengusik kehidupan mereka. Usaha itu juga melibatkan orang-orang di sekitar Bu Prani, seperti pihak sekolah hingga alumni murid sang guru BK.

Mengenal 5 Karakter Film Budi Pekerti

1. Bu Prani

Mengenal 5 Karakter Film Budi Pekerti

Bu Prani berprofesi sebagai Guru BK di SMP daerah Yogyakarta. Ia dikenal sebagai guru yang mumpuni serta inovatif dalam mendidik murid-murid bermasalah. Berbagai terobosan baru yang dibuat Bu Prani selama pandemi membuat ia masuk bursa wakil kepala sekolah baru. Namun, sebuah video yang menampilkan Bu Prani berselisih di pasar tiba-tiba mengubah hidupnya. Video itu viral hingga Bu Prani menjadi target hujatan netizen. Kehidupan Bu Prani yang sudah sulit menjadi semakin runyam karena mendapat tekanan dari berbagai pihak.

2. Tita

Mengenal 5 Karakter Film Budi Pekerti

Tita (Prilly Latuconsina) merupakan anak perempuan Bu Prani yang memiliki usaha jual pakaian bekas alias thrift shop. Tidak hanya itu, ia juga menjadi personel band independen yang kerap menyuarakan isu-isu sosial. Namun, kehidupan Tita ikut terkena imbas usai ibunya dihujat netizen. Dia harus berjibaku membantu sang ibu keluar dari masalah, hingga terpaksa mengorbankan mimpi-mimpinya.

3. Muklas

 

Angga Yunanda sebagai Muklas dalam film Budi Pekerti. (dok. Rekata Studio/Kaninga Pictures)

 

Muklas (Angga Yunanda), si bungsu keluarga Bu Prani, berprofesi sebagai influencer naik daun dengan nama Muklas Animalia. Ia gemar membuat konten meditasi dengan tema belajar dari sifat hewan-hewan. Karier Muklas yang unik dan membantu banyak orang itu membuat dirinya mendapat berbagai tawaran kerja sama dengan brand. Namun, hal itu berubah drastis setelah Bu Prani menjadi bulan-bulanan netizen.

4. Pak Didit

Budi Pekerti ditulis dan disutradarai Wregas Bhanuteja, sutradara Penyalin Cahaya (2021) yang berhasil meraih total 12 Piala Festival Film Indonesia.

Pak Didit (Dwi Sasono) merupakan suami Bu Prani yang semula memiliki bisnis kecil-kecilan. Namun, berbagai jenis bisnis yang dicoba Pak Didit selalu gagal, terutama saat pandemi melanda. Kondisi itu membuat perekonomian keluarga runtuh, hingga Pak Didit mengalami depresi akut dan harus konseling. Kehidupannya pun ikut dipertaruhkan ketika masalah menimpa Bu Prani dan anak-anak tanpa sepengetahuannya.

5. Gora

Gora (Omara Esteghlal) merupakan alumni SMP sekaligus mantan murid Bu Prani. Ia semula murid nakal yang gemar berkelahi, tetapi menjadi patuh usai mendapat bimbingan sang guru BK. Ia kemudian bekerja sebagai videografer di media alternatif bernama Gaung Tunas. Gora juga menjadi orang yang memberi rekomendasi kue putu viral ke Bu Prani, pemantik semua tragedi pahit yang dialami Bu Prani.

Kisah kelima karakter tersebut bisa ditonton dalam Budi Pekerti yang tayang 2 November di bioskop.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles