Minggu, 20 April 2025
Beranda blog Halaman 2

bank bjb Relokasi dan Resmikan Kantor KCP Sudirman Bogor untuk Tingkatkan Pelayanan Nasabah

0

BOGOR, – bank bjb terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah setianya. Dalam upaya meningkatkan kualitas layanan, bank bjb merelokasi kantor Cabang Pembantu (KCP) Sudirman Bogor ke lokasi baru yang lebih strategis. Langkah ini merupakan bagian dari strategi bank bjb untuk terus memenuhi kebutuhan dan kepuasan nasabah sebagai prioritas utama.

Relokasi kantor ini dilakukan untuk mendekatkan layanan kepada masyarakat, dengan fasilitas yang lebih lengkap dan modern. Lokasi baru KCP Sudirman Bogor kini berada di Jl. Pemuda No.9, Kelurahan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

Kantor baru ini menggantikan lokasi sebelumnya yang berada di Jl. Jend. Sudirman No.58 C, Kelurahan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Relokasi ini juga dimaksudkan untuk menghadirkan akses yang lebih luas serta memberikan suasana yang lebih representatif untuk mendukung pertumbuhan bisnis di wilayah Bogor.

Acara peresmian ini (04/12) dihadiri oleh Direktur Operasional bank bjb Tedi Setiawan, Pimpinan Divisi Jaringan dan Layanan bank bjb Nunung Suhartini, CEO Regional 2 bank bjb Mohammad Mufti, Pemimpin Cabang Bogor bank bjb Heru Baharudin dan Penjabat (PJ) Wali Kota Bogor Dr. Hery Antasari, S.T., M.Dev.Plg, turut memberikan pesan tentang pentingnya peningkatan layanan dan dapat menjadi motivasi bagi bank bjb memunculkan inovasi baru yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat di era digital ini.

Direktur Operasional bank bjb, Tedi Setiawan, mengatakan, kepuasan nasabah menjadi fokus utama bank bjb. Oleh karena itu, fasilitas dan pelayanan di kantor baru ini dirancang untuk memberikan kenyamanan lebih bagi para nasabah.

Puncak acara ditandai dengan prosesi gunting pita sebagai simbol peresmian kantor baru. Setelah itu, para tamu undangan diajak untuk melakukan tur singkat ke dalam gedung baru, melihat langsung fasilitas yang disediakan. Fasilitas ini meliputi area layanan nasabah yang lebih luas, ruang tunggu yang nyaman, serta dukungan teknologi modern untuk mempercepat proses transaksi.

Relokasi KCP Sudirman Bogor ini sekaligus menjadi langkah strategis bank bjb untuk mendukung visi perusahaan dalam menjadi bank yang tumbuh dan berkembang bersama masyarakat. Dengan terus meningkatkan pelayanan, bank bjb optimis dapat mempertahankan kepercayaan nasabah dan memperluas jangkauan layanannya.

bank bjb Raih Dua Penghargaan di Ajang Investing on Climate Awards 2024

0

JAKARTA – Prinsip keberlanjutan menjadi bagian yang dilakukan bank bjb dalam menjalankan setiap aktivitas bisnisnya. Berlandaskan nilai kepedulian terhadap lingkungan dan masa depan, bank bjb berhasil meraih dua penghargaan prestisius dalam ajang Investing on Climate by Editor’s Choice Awards 2024 yang digelar di Main Hall Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (4/12). Adapun penghargaan diterima oleh Direktur Kepatuhan bank bjb Cecep Trisna.

Dua penghargaan yang berhasil diraih bank bjb adalah kategori Literasi Terbaik tentang Ketahanan Iklim dan Pendanaan Iklim. Penghargaan ini diberikan atas dedikasi bank bjb dalam meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap langkah-langkah strategis menghadapi tantangan perubahan iklim sekaligus menyediakan pendanaan yang mendukung proyek-proyek ramah lingkungan.

Prinsip keberlanjutan juga telah menjadi bagian integral dari misi bank bjb yaitu memberikan manfaat terbaik dan berkelanjutan kepada stakeholders. Hal ini diwujudkan melalui berbagai program dan inisiatif yang mengedepankan harmoni antara pertumbuhan bisnis dan keberlanjutan ekosistem.

“Keberlanjutan adalah kunci bagi bisnis yang ingin bertahan dalam jangka panjang. Di bank bjb, kami percaya bahwa bisnis harus selaras dengan upaya menjaga masa depan lingkungan,” ujar Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Ayi Subarna.

Menurut Ayi, penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan terhadap upaya bank bjb dalam menyelaraskan kepentingan bisnis dengan kebutuhan lingkungan. Ia menjelaskan, bisnis tidak hanya soal profit, tetapi juga bagaimana kita memberi dampak positif terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar.

“Melalui program literasi ini, kami ingin masyarakat memahami bahwa investasi yang bertanggung jawab dapat memberikan dampak positif tidak hanya pada lingkungan, tetapi juga pada perekonomian,” kata Ayi.

Upaya bank bjb terhadap keberlanjutan tidak hanya berhenti pada pendanaan dan literasi. bank bjb juga telah mengimplementasikan berbagai kebijakan internal yang mendukung upaya mitigasi perubahan iklim. Salah satu contohnya adalah penggunaan teknologi digital untuk mengurangi jejak karbon operasional.

“Inovasi teknologi adalah salah satu cara kami mendukung keberlanjutan. Digitalisasi tidak hanya meningkatkan efisiensi, tetapi juga mengurangi penggunaan sumber daya secara signifikan,” jelas Ayi.

Pada penghargaan Investing on Climate, bank bjb dinilai berhasil memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan kesadaran kolektif akan pentingnya adaptasi dan mitigasi terhadap perubahan iklim. Panel juri yang terdiri dari para editor senior dan pegiat lingkungan memberikan apresiasi tinggi atas langkah-langkah progresif yang diambil bank bjb.

Ajang Investing on Climate by Editor’s Choice Awards sendiri merupakan penghargaan tahunan yang diberikan kepada institusi dan perusahaan yang berkomitmen terhadap investasi berkelanjutan. Acara ini diinisiasi oleh para jurnalis senior bersama pegiat lingkungan sebagai bagian dari upaya mendorong peran aktif sektor swasta dalam menangani tantangan perubahan iklim.

bank bjb Hadirkan Program SiSuka: Inovasi Deposito Suka-Suka dengan Hadiah Menarik

0

BANDUNG – bank bjb terus menghadirkan inovasi produk, jasa & layanan demi memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses layanan perbankan yang sesuai dengan kebutuhan. Kali ini, bank bjb memperkenalkan Program bjb SiSuka (Deposito Suka-Suka), sebuah program promosi baru yang menawarkan hadiah berupa cashback untuk nasabah yang melakukan penempatan deposito dengan syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan. Program ini memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mendapatkan manfaat optimal dari produk deposito dengan tambahan hadiah menarik.

Program promosi bjb SiSuka dirancang untuk menjangkau nasabah perorangan, baik nasabah baru maupun nasabah eksisting bank bjb. Dengan mengikuti program ini, nasabah dapat menikmati cashback sebagai hadiah langsung berdasarkan nominal penempatan deposito. Periode promosi berlangsung dari 17 September 2024 hingga 31 Desember 2024, memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mendapatkan keuntungan lebih saat menempatkan dana dalam bentuk deposito.

Produk yang disertakan dalam program bjb SiSuka adalah Deposito Suka-Suka, yang memungkinkan nasabah menentukan sendiri jumlah penempatan dana sesuai kemampuan. Nasabah dapat mengikuti program ini dengan minimal penempatan dana sebesar Rp 50.000.000,- dengan kelipatan Rp 50.000.000 hingga maksimal Rp 250.000.000 per bilyet deposito. Selain itu, nasabah memiliki fleksibilitas untuk mencairkan dana kapan saja, sehingga memberikan kebebasan lebih dalam pengelolaan dana. Nasabah juga dapat memilih jangka waktu penempatan selama tiga atau enam bulan, dan nasabah yang mengikuti program ini masih akan mendapatkan bunga deposito setiap bulannya sesuai ketentuan produk Deposito Suka-Suka. Dengan hadiah berupa cashback yang langsung diberikan kepada nasabah setelah penempatan deposito dilakukan. Besaran cashback yang diperoleh nasabah beragam, tergantung pada jumlah penempatan dana.

Dengan adanya program bjb SiSuka, bank bjb berharap dapat mendorong nasabah untuk semakin aktif menabung, sekaligus menikmati keuntungan tambahan melalui hadiah cashback. Selain itu, program ini juga diharapkan mampu menarik minat nasabah baru yang ingin merasakan kenyamanan bertransaksi dan berinvestasi di bank bjb. Melalui bjb SiSuka.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai syarat dan ketentuan program bjb SiSuka dapat menghubungi kantor cabang bank bjb terdekat atau mengakses layanan bjb Call 14049 atau dapat mengunjungi http://infobjb.id/sisuka.

bank bjb Raih Penghargaan Bank dengan Layanan Kas Terbaik dari Bank Indonesia

0

BANDUNG – bank bjb berhasil meraih penghargaan sebagai Bank dengan Layanan Kas Terbaik 2024 pada acara Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) Provinsi Jawa Barat. Penghargaan ini diberikan oleh Bank Indonesia sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi bank bjb dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah. Adapun penghargaan diterima oleh Direktur Kepatuhan bank bjb Cecep Trisna pada hari Jumat, 29 November 2024, di Trans Convention Center, Bandung.

Penghargaan ini menjadikan layanan terbaik sebagai prinsip utama bank bjb dalam menjalankan bisnis perbankan. bank bjb memahami bahwa pelayanan yang berkualitas merupakan kunci keberhasilan dalam membangun hubungan jangka panjang dengan nasabah. Oleh karena itu, bank bjb senantiasa berusaha untuk menghadirkan pengalaman pelayanan yang optimal di setiap transaksi.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Ayi Subarna, menyampaikan, bank bjb menjadikan nasabah sebagai pusat dari segala aktivitas pelayanan. Ketika nasabah melakukan transaksi, bank bjb memastikan bahwa mereka mendapatkan layanan yang cepat, akurat, dan nyaman.

“Dengan pendekatan ini, bank bjb tidak hanya sekadar menjadi penyedia jasa keuangan tetapi juga mitra terpercaya dalam mendukung kebutuhan finansial masyaraka,” ucap Ayi.

bank bjb terus terbuka dan memberikan layanan terbaik tercermin dalam berbagai inovasi yang telah diimplementasikan. bank bjb tidak hanya fokus pada kemudahan transaksi, tetapi juga memperhatikan aspek kenyamanan dan keamanan bagi para nasabah. Sistem layanan yang dikembangkan mengedepankan teknologi modern yang mendukung proses transaksi menjadi lebih efisien.

Pada ajang penghargaan ini, bank bjb menunjukkan bahwa kualitas layanan merupakan hal yang tidak bisa ditawar. Layanan kas yang prima mencerminkan dedikasi bank bjb dalam menjaga standar operasional tertinggi. Dengan penerapan prosedur layanan yang terstruktur, bank bjb memastikan bahwa kebutuhan nasabah terpenuhi dengan baik.

Ayi menegaskan, penghargaan ini sekaligus menjadi pengakuan atas keberhasilan bank bjb dalam mendukung pelaksanaan tugas Bank Indonesia. Dalam pengelolaan uang rupiah, bank bjb berhasil memberikan kontribusi nyata melalui distribusi yang efisien dan layanan kas yang andal. Hal ini menjadi bukti bahwa bank bjb memainkan peran penting dalam ekosistem keuangan nasional.

Dalam menjalankan visi dan misinya, bank bjb juga terus berupaya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan. Pelatihan dan pengembangan karyawan dilakukan secara rutin untuk memastikan bahwa setiap individu mampu memberikan pelayanan yang melebihi ekspektasi nasabah.

Selain itu, bank bjb juga aktif dalam menjalin sinergi dengan berbagai pihak untuk mendukung pertumbuhan ekonomi daerah. Dengan memperkuat kolaborasi bersama pemerintah daerah, dunia usaha, dan komunitas masyarakat, bank bjb terus membuktikan perannya sebagai mitra strategis dalam pembangunan ekonomi.

Penghargaan ini menjadi motivasi bagi bank bjb untuk terus berinovasi dan memberikan kontribusi yang lebih besar di masa depan. bank bjb bertekad untuk mempertahankan prestasi ini dan meningkatkan kualitas layanan agar semakin relevan dengan kebutuhan nasabah.

Melalui penghargaan ini, bank bjb juga menggarisbawahi pentingnya peran institusi keuangan dalam menciptakan stabilitas ekonomi. Dengan layanan kas yang unggul, bank bjb memastikan kelancaran transaksi keuangan yang menjadi fondasi penting bagi kegiatan ekonomi masyarakat.

Keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh dari seluruh pemangku kepentingan, termasuk manajemen, karyawan, dan mitra strategis. Kolaborasi yang solid menjadi salah satu faktor kunci dalam mewujudkan prestasi ini.

Dalam kesempatan ini, bank bjb juga berterima kasih kepada nasabah yang telah memberikan kepercayaan penuh. Kepercayaan ini menjadi pendorong utama bagi bank bjb untuk terus memberikan yang terbaik di masa mendatang.

bank bjb berharap penghargaan ini dapat menjadi inspirasi untuk terus berkarya dan memberikan nilai tambah bagi masyarakat. Melalui semangat inovasi dan pelayanan prima, bank bjb siap berkontribusi lebih besar bagi perekonomian nasional.

Lakukan Berbagai Transformasi, bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank

0

Jakarta, – bank bjb kembali membuktikan diri sebagai salah satu institusi perbankan nasional yang mampu bersaing di tengah tantangan ekonomi global. Transformasi bisnis yang konsisten dilakukan bank bjb kembali berbuah manis, dengan diraihnya penghargaan bergengsi dalam acara Infobank Top 100 CEO & The 200 Future Leaders Forum 2024. Penghargaan tersebut diterima oleh Direktur Komersial & UMKM bank bjb Nancy Adistyasari pada hari Jumat (29/11) bertempat di Grand Ballroom Ritz-Carlton Mega Kuningan.

Dalam forum tersebut, tiga direksi bank bjb berhasil meraih penghargaan prestisius. Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi, dinobatkan sebagai Bankers of the Year 2024, sebuah penghargaan yang diberikan kepada pemimpin perusahaan dengan visi kuat dalam menghadapi dinamika ekonomi. Sementara itu, Direktur IT & Transaction Banking, Rio Lanasier, serta Direktur Komersial & UMKM, Nancy Adistyasari, meraih penghargaan The 200 Future Leaders 2024 sebagai pengakuan atas kontribusi mereka dalam mendorong transformasi bisnis bank BJB.

Penghargaan ini merupakan hasil dari strategi inovatif yang diterapkan bank bjb selama beberapa tahun terakhir. Melalui penerapan teknologi dan digitalisasi layanan, bank bjb mampu mengakselerasi pertumbuhan bisnis, sekaligus memberikan nilai tambah bagi nasabah dan pemangku kepentingan.

bank bjb juga terus berupaya memperkuat sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak. Hal ini dilakukan untuk memastikan setiap langkah transformasi yang diambil mampu memberikan manfaat optimal kepada shareholder dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

Sebagai institusi perbankan yang berbasis di Jawa Barat, bank bjb kini telah bertransformasi menjadi pemain nasional dengan jangkauan yang semakin luas. Fondasi bisnis yang solid, didukung oleh teknologi informasi yang handal, menjadi keunggulan utama bank bjb dalam menghadapi persaingan di sektor perbankan.

Selain itu, inovasi yang berkelanjutan menjadi salah satu kunci sukses bank bjb. Tidak hanya dalam hal produk dan layanan, tetapi juga dalam hal tata kelola perusahaan yang baik. bank bjb terus mengedepankan pendekatan berbasis solusi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang semakin kompleks.

Dengan penghargaan ini, bank bjb semakin mengukuhkan posisinya sebagai bank yang mampu memberikan dampak positif, baik secara lokal maupun nasional. Transformasi yang dilakukan tidak hanya berhasil meningkatkan kinerja perusahaan, tetapi juga memberikan dampak signifikan bagi masyarakat dan lingkungan sekitarnya.

Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras seluruh tim bank bjb. Melalui budaya kerja kolaboratif, bank bjb berhasil menciptakan “super team” yang solid. Hal ini menjadi fondasi penting dalam mencapai berbagai prestasi dan target yang telah ditetapkan.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Ayi Subarna, mengatakan, pengakuan dari Infobank ini juga menjadi dorongan bagi bank bjb untuk terus berinovasi. Dengan reputasi sebagai bank yang adaptif terhadap perubahan, bank bjb mampu menjaga pertumbuhan yang stabil di tengah berbagai tantangan ekonomi.

Sebagai bagian dari strategi jangka panjang, bank bjb akan terus memperkuat kerjasama dengan pemerintah daerah, pelaku usaha, dan institusi lainnya. Hal ini sejalan dengan visi bank BJB untuk menjadi mitra utama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan nasional.

“Penghargaan ini juga menunjukkan bahwa transformasi digital yang dilakukan bank bjb berada pada jalur yang tepat. Dengan terus mengoptimalkan teknologi, bank bjb mampu menciptakan efisiensi operasional dan meningkatkan kepuasan nasabah,”tutur Ayi.

Prestasi ini diharapkan menjadi inspirasi bagi lembaga keuangan lainnya untuk mengedepankan inovasi dan kolaborasi. bank bjb percaya bahwa kesuksesan tidak hanya diukur dari kinerja finansial, tetapi juga dari kontribusi terhadap masyarakat.

Keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa bank bjb terus berkembang sebagai institusi keuangan yang relevan dan kompetitif. Dengan penghargaan yang diterima, bank bjb akan terus membawa visi besar untuk mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.Pengakuan dari Infobank memberikan validasi atas strategi yang diterapkan bank bjb.

Dengan berbagai pencapaian ini, bank bjb juga membangun kepercayaan masyarakat sebagai mitra perbankan yang andal. Pencapaian ini sekaligus menjadi pengingat bahwa setiap transformasi yang dilakukan dengan konsisten pasti akan membuahkan hasil yang gemilang.

Didukung Penuh oleh bank bjb, Vindes Bukan Main Berlangsung Meriah di Senayan Park

0

JAKARTA – Acara Vindes Bukan Main sukses digelar pada 26-27 Oktober 2024 di Senayan Park, Jakarta, menjadi ajang pertemuan bagi komunitas muda kreatif dan inovatif. Dengan partisipasi dalam acara ini, bank bjb mendukung pengembangan bakat dan kreativitas generasi muda, serta membuka ruang untuk menampilkan berbagai bentuk seni dan hiburan yang beragam. Dalam momen ini, bank bjb juga memperkenalkan layanan dan program unggulannya diantaranya pembayaran digital melalui DIGI bank bjb.

Acara yang bernama Vindes Bukan Main: Go, Play, Do! menjadi platform inspiratif yang memadukan seni, olahraga, dan hiburan dalam satu acara. Dengan empat kegiatan utama, yakni Main Luncur (kompetisi skateboard profesional), Main Tandem (pertunjukan sepeda hias), Main Lagu (penampilan musik), dan MinimArtKet (pasar kreatif), acara ini menyajikan pengalaman yang menyatukan berbagai kalangan dalam kompetisi dan hiburan. Energi acara semakin terasa dengan keikutsertaan para peserta dari latar belakang yang beragam, menjadikan Vindes Bukan Main sebagai perayaan kreativitas dan ekspresi anak muda yang inspiratif.

Dipandu oleh Vincent Ryan Rompies dan Deddy Mahendra Desta sebagai host utama, Bukan Main menampilkan beberapa jenis ‘Permainan’ yang berbeda, yaitu Main Luncur dan Main Tandem. Para pemain skate profesional seperti Basral Graito, Sanggoe Darma Tanjung, Zaidhar Maulana Ibrahim, Erlangga Ramadhan Putra dan Dede Bayu Satya menunjukkan trik terbaik mereka di atas ramp skateboard yang sudah disediakan pada pertunjukkan Main Luncur. Sedangkan pada Main Tandem, deretan public figure seperti Soleh Solihun, Boiyen, Poppy Sovia, Dicky Diffie, dan Indra Jegel dipasangkan dengan nama-nama seniman seperti Popomangun, Arnis Muhammad, Alex GodMatter, Raditya Rabuns, dan Rosyad untuk berusaha melewati jalur rintangan di atas danau menggunakan sepeda tandem yang sebelumnya telah dihias.

Bukan Main juga dimeriahkan oleh berbagai penampil seperti Ali, Morfem, Sukatani, Perunggu, Panturas, Frigi-Frigi, BAALE, dan Oom Leo yang tampil pada segmen Main Lagu. Tidak hanya itu, Bukan Main juga menghadirkan area Minim(Art)ket, yang diisi oleh berbagai booth activity mulai dari makanan, brand fashion, hingga merchandise seniman. Bagi yang tidak bisa hadir, acara ini juga disiarkan secara online melalui kanal YouTube Vindes pada 26 Oktober pukul 14.30 WIB.

Acara ini mengundang antusiasme dari pengunjung, baik yang datang untuk menonton maupun untuk berpartisipasi dalam berbagai kompetisi. Tak ketinggalan, coaching clinic yang digelar di Skate Park memberikan kesempatan bagi para penggemar skateboard untuk belajar langsung dari para profesional.

Secara keseluruhan, Vindes Bukan Main berhasil memberikan pengalaman berkesan bagi pengunjung. Kolaborasi bank bjb dan komunitas kreatif terbukti mampu menciptakan acara yang tidak hanya meriah, tetapi juga bermanfaat bagi semua pihak. Dukungan bank bjb ditunjukkan salah satunya dengan promo seperti diskon untuk setiap transaksi yang dilakukan dengan menggunakan DIGI atau kartu debit bank bjb, serta berbagai keuntungan yang bisa didapatkan dengan mengikuti activity menarik di booth bank bjb. Salah satu pengunjung, Zakiya (24), menyatakan puas dengan variasi dan keseruan acara ini. Ia mengapresiasi kehadiran bank bjb yang mendukung acara dengan promo dan activity menarik.

Keikutsertaan bank bjb dalam acara ini ditujukan untuk mendorong penggunaan transaksi digital di kalangan generasi muda serta memperkuat komitmen bank bjb dalam mendekatkan layanan digital kepada generasi muda dan memenuhi kebutuhan masyarakat modern.

bank bjb Raih Indonesia Best CMO Award 2024 dari Warta Ekonomi

0

JAKARTA – Strategi pemasaran yang berfokus pada kepuasan konsumen menjadi kunci keberhasilan bank bjb untuk terus tumbuh dan berkembang. Dengan menempatkan nasabah sebagai pilar utama bisnis, bank bjb mampu menghadirkan inovasi-inovasi pemasaran yang relevan dan berdampak positif terhadap performa perusahaan. Hal ini membuahkan hasil gemilang dimana bank bjb meraih penghargaan Indonesia Best CMO Award 2024 kepada Direktur Konsumer dan Ritel bank bjb Yusuf Saadudin dari Warta Ekonomi pada Kamis (28/11) di The Sultan Hotel & Residence Jakarta. Adapun penerimaan penghargaan diwakili oleh Senior Vice President Consumer Banking bjb Joko Hartono Kalisman.

Penghargaan ini diraih atas keberhasilan menerapkan strategi pemasaran berbasis teknologi dan pemahaman mendalam terhadap kebutuhan nasabah. Fokus utama bank bjb adalah menciptakan pengalaman pelanggan yang unggul melalui pendekatan personalisasi dan transformasi digital.

Sejalan dengan tema penghargaan, “Creating the Art of Marketing Excellence through Creative Campaign,” bank bjb menunjukkan kemampuannya dalam mengelola kampanye pemasaran yang kreatif. Strategi ini tidak hanya meningkatkan brand awareness, tetapi juga memperkuat loyalitas pelanggan dan menciptakan hubungan yang berkelanjutan dengan nasabah.

Peran Chief Marketing Officer (CMO) di era modern ini semakin strategis. Tidak hanya bertugas sebagai growth driver, tetapi juga menjadi katalis inovasi, pengelolaan brand equity, dan penggerak transformasi digital yang berorientasi pada konsumen. Pendekatan ini memungkinkan bank bjb untuk menghadapi tantangan pasar dengan langkah yang tepat dan terukur. Dalam situasi ekonomi yang penuh ketidakpastian, bank bjb tetap konsisten menjaga kinerja.

Selain itu, bank bjb juga mampu mengembangkan portofolio produk yang relevan dengan kebutuhan nasabah. Pendekatan ini membantu bank bjb untuk terus berinovasi dan memperkuat daya saingnya di industri perbankan nasional.

Sebagai brand storyteller, bank bjb mengedepankan konsistensi dalam membangun citra positif. Kampanye kreatif yang diluncurkan secara konsisten mampu mengkomunikasikan nilai-nilai perusahaan kepada publik, sehingga meningkatkan kepercayaan dan loyalitas pelanggan. Hal ini tercermin dari tingginya sentimen positif terhadap bank bjb di berbagai platform media sosial.

Transformasi digital yang berpusat pada konsumen juga menjadi pilar utama strategi pemasaran bank bjb. Dengan memahami kebutuhan dan preferensi nasabah, bank bjb mampu menghadirkan solusi perbankan yang lebih personal dan relevan. Hal ini tidak hanya meningkatkan kepuasan pelanggan tetapi juga memperkuat hubungan jangka panjang dengan nasabah.

Metodologi penilaian dalam penghargaan Best CMO Award 2024 ini melibatkan berbagai indikator penting. Di antaranya adalah inovasi dalam strategi pemasaran, pengelolaan brand equity, dan transformasi digital yang berfokus pada konsumen. Penilaian dilakukan berdasarkan data keuangan, laporan tahunan, serta analisis sentimen positif di media mainstream dan media sosial.

Keselarasan strategi pemasaran dengan tema besar perusahaan mampu meningkatkan kepercayaan publik dan menciptakan engagement yang tinggi di berbagai platform. Hal ini menjadi salah satu indikator utama dalam penghargaan tersebut.

Dengan penghargaan ini, bank bjb semakin memperkokoh posisinya sebagai salah satu bank terkemuka di Indonesia. Keberhasilan ini juga menjadi bukti nyata bahwa strategi pemasaran yang berpusat pada konsumen adalah kunci untuk menciptakan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

Ke depan, bank bjb berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi-inovasi yang relevan dengan kebutuhan nasabah. Melalui kolaborasi yang kuat, transformasi digital, dan kampanye pemasaran yang kreatif, bank bjb optimistis dapat memberikan dampak positif yang lebih besar bagi masyarakat dan perekonomian nasional.

Penghargaan Best CMO Award 2024 ini tidak hanya menjadi pencapaian individual, tetapi juga menjadi simbol kesuksesan bersama bagi seluruh tim bank bjb. Dengan semangat dan dedikasi yang tinggi, bank bjb siap melanjutkan perannya sebagai pilar penting dalam industri perbankan dan mengakselerasi pertumbuhan ekonomi.

bank bjb Raih Penghargaan 2 Penghargaan Dalam Bidang ESG dan GCG

0

JAKARTA – bank bjb terus memperkuat posisinya sebagai salah satu institusi keuangan terdepan, khususnya dalam penerapan prinsip Environment, Social and Governance (ESG). Dengan pendekatan strategis, bank bjb menjadikan ESG sebagai pondasi utama untuk mendorong pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan. Berkat berbagai terobosan di bidang ini, bank bjb berhasil meraih penghargaan Appreciated Governance ESG Report dari B Universe Media dalam ajang Investor Daily Indonesia ESG Appreciation Night 2024 yang diselenggarakan di The Westin Hotel, Jakarta (25/11). Ajang ini menilai perusahaan berdasarkan laporan keberlanjutan mereka untuk periode 2023, bekerja sama dengan lembaga independen seperti Bumi Global Karbon (BGK) Foundation. Adapun penghargaan diterima oleh Senior Executive Vice President Enterprise Risk bank bjb Asep Dani Fadilah.

Dalam beberapa tahun terakhir, bank bjb telah berkontribusi dalam berbagai hal terkait ESG. Penerapan ESG di bank bjb tidak hanya sekadar memenuhi regulasi, tetapi juga menjadi pendorong utama akselerasi bisnis. Dengan mengintegrasikan ESG dalam strategi korporasi, bank bjb mampu meningkatkan efisiensi operasional, memperkuat reputasi bisnis, dan menarik minat investor yang kini semakin memperhatikan faktor keberlanjutan dalam pengambilan keputusan mereka.

Keunggulan dalam ESG juga memberikan nilai tambah bagi bank bjb di mata investor dan mitra bisnis. Banyak investor kini mulai mengintegrasikan ESG sebagai kriteria utama dalam portofolio mereka, dan bank bjb menjadi salah satu pilihan menarik karena visibilitas, kredibilitas, dan dampaknya yang positif terhadap masyarakat dan lingkungan.

Melalui pendekatan berbasis ESG, bank bjb juga berhasil mendukung pencapaian target pembangunan berkelanjutan di Indonesia. Sebagai contoh, bank bjb terus mendukung agenda transisi energi melalui pembiayaan proyek-proyek energi terbarukan, yang menjadi salah satu prioritas pemerintah Indonesia dalam mencapai net zero emission pada 2060.

Dengan penghargaan-penghargaan yang diraih, bank bjb memperkokoh reputasinya sebagai perusahaan yang tidak hanya berorientasi pada profit, tetapi juga memiliki tanggung jawab besar terhadap masyarakat dan lingkungan. Ke depan, bank bjb terus mengembangkan program-program berbasis ESG, memperkuat tata kelola perusahaan, dan menciptakan dampak sosial yang lebih luas. Strategi ini tidak hanya relevan dalam menghadapi tantangan bisnis di masa depan, tetapi juga memberikan kontribusi nyata terhadap pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan di Indonesia.

Selain itu, pada waktu yang bersamaan bank bjb juga menerima pengakuan lainnya, yakni masuknya bank bjb ke dalam daftar TOP 50 Public Listed Company Mid Capitalization dalan ajang The 15th IICD CG Conference and Award di Pullman Hotel, Jakarta (25/11). Keberhasilan ini menunjukkan bagaimana bank bjb berhasil mengimplementasikan praktik tata kelola perusahaan yang baik dalam menjalankan strategi bisnisnya serta terus berinovasi, berkolaborasi dengan berbagai pihak seperti regulator dan pemangku kepentingan lainnya, sehingga bank bjb masuk dalam daftar TOP 50 Public Listed Company Mid Capitalization dari Indonesian Institute for Corporate Directorship (IICD) bekerja sama dengan Investor Trust media.

bank bjb Pelopori Penerbitan Surat Berharga Perpetual Rupiah di Indonesia

0

BANDUNG – Tidak lama berselang setelah sukses melakukan penerbitan Sustainablility Bond, bank bjb kembali menorehkan catatan bersejarah dengan menjadi bank pertama di Indonesia yang menerbitkan Surat Berharga Perpetual di pasar domestik dengan denominasi rupiah. Walaupun merupakan instrumen baru di pasar modal Indonesia, penerbitan ini mendapat sambutan positif dari pasar, dengan nilai emisi surat berharga yang terserap seluruhnya dari jumlah yang ditawarkan, yaitu 1 triliun rupiah. Hal ini menunjukkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap bank bjb, yang senantiasa memberikan produk dan layanan yang bermanfaat serta memberikan nilai tambah bagi nasabah.

Berdasarkan prospektus yang diterbitkan Perseroan, dijelaskan bahwa surat Berharga Perpetual adalah instrumen surat hutang yang dapat diakui sebagai Additional Tier 1 Capital atau Modal Inti Tambahan sesuai POJK Nomor 34/POJK.03/2016 tentang Perubahan Atas POJK Nomor 11/POJK.03/2016 tentang Kewajiban Penyediaan Modal Minimum Bank Umum. Surat Berharga Perpetual tersebut ditawarkan melalui Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB), dengan total nilai emisi mencapai 3 triliun rupiah. Pada tahap pertama di tahun 2024 ini, bank bjb menawarkan obligasi ini dengan nilai emisi sebanyak-banyaknya 1 triliun rupiah, sementara sisanya direncanakan akan diterbitkan pada tahun 2025. Masa bookbuilding berlangsung pada 18-25 November 2024. Adapun dana hasil Penawaran Umum Berkelanjutan Surat Berharga Perpetual setelah dikurangi biaya-biaya emisi, seluruhnya akan digunakan untuk memperkuat struktur permodalan dengan diperhitungkan sebagai modal inti tambahan (Additional Tier 1) dalam rangka ekspansi kredit.

Berbeda dengan lazimnya instrumen obligasi pada umumnya, Surat Berharga ini tidak memiliki batas waktu namun dapat dilakukan Opsi Beli oleh Perseroan paling cepat pada tahun ke-5 lebih 6 bulan dengan terlebih dahulu mendapatkan persetujuan OJK. Keamanan investasi ini pun terjaga, dimana lembaga rating Pefindo memberikan peringkat “idA” untuk Surat Berharga Perpetual bank bjb, yang mengindikasikan bahwa kemampuan Perseroan untuk memenuhi komitmen keuangan jangka panjang atas efek utang tersebut, dibandingkan dengan Perseroan lainnya di Indonesia, adalah sangat kuat.

Selain menjadi alternatif instrumen bagi perbankan untuk strategi penguatan permodalan, Surat Berharga ini juga menjadi sumbangsih bank bjb untuk pendalaman instrumen pasar modal di Indonesia. Dengan inovasi yang telah bank bjb lakukan, jejak langkah tersebut dapat menjadi solusi bagi perbankan untuk memperkuat permodalannya, selain melakukan program penyertaan modal ataupun instrumen pasar modal pada umumnya. Investor pun mendapatkan alternatif instrumen baru dengan return yang kompetitif, disesuaikan dengan kebutuhan dan karakteristik masing-masing investor. Pembayaran kupon dilakukan secara berkala setiap tiga bulan, memberikan aliran pendapatan pasif yang stabil kepada para pemegang surat berharga.

Untuk mendukung penerbitan obligasi ini, bank bjb menggandeng tujuh underwriter terkemuka, yaitu PT Aldiracita Sekuritas Indonesia, PT Mega Capital Sekuritas, PT Indo Premier Sekuritas, PT Bahana Sekuritas, PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk, PT Mandiri Sekuritas dan PT BRI Danareksa Sekuritas. Surat Berharga ini akan resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia pada 11 Desember 2024, memberikan akses lebih luas kepada investor untuk memperdagangkannya di pasar sekunder.

Penerbitan Surat Berharga Perpetual ini menegaskan komitmen bank bjb untuk terus berinovasi sehingga senatiasa relevan di industri perbankan dan pasar modal Indonesia. Melalui langkah strategis ini, bank bjb tidak hanya mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dengan menyediakan alternatif pendanaan bagi sektor perbankan, tetapi juga menawarkan peluang investasi yang menarik bagi para investor, menciptakan ekosistem keuangan yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

bank bjb Raih Penghargaan Most Trusted Banking di Ajang Indonesia Good Corporate Governance Award 2024

0

Jakarta – bank bjb kembali mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan Indonesia Good Corporate Governance Award 2024 (CGPI Award 2024) dengan predikat Most Trusted. Prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen bank bjb dalam memperkuat reputasi perusahaan melalui inovasi dan transparansi, yang terus menjadi fokus utama dalam menjalankan prinsip tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance atau GCG).

bank bjb terus melakukan berbagai perbaikan di aspek transparansi, salah satu pilar utama GCG. Transparansi tidak hanya diterapkan dalam laporan keuangan tetapi juga dalam berbagai layanan perbankan yang dirancang untuk memberikan manfaat langsung bagi nasabah dan masyarakat. Dengan prinsip ini, bank bjb berhasil menciptakan berbagai produk dan layanan inovatif yang mampu menjawab kebutuhan pasar sekaligus menjaga kepercayaan para pemangku kepentingan.

Ajang CGPI Award 2024 yang diinisiasi oleh SWA Media Group dan Indonesian Institute for Corporate Governance (IICG) bertujuan memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang berhasil mengimplementasikan prinsip-prinsip GCG secara efektif. Tahun ini, acara tersebut mengusung tema “Membangun Kematangan Perusahaan dalam Kerangka GCG”.

Acara penghargaan berlangsung pada Senin, 25 November 2024, pukul 18.00-21.00 WIB di Ballroom Hotel Shangri-La, Jakarta. Dihadiri oleh berbagai perusahaan nasional, regulator, dan tokoh penting di sektor bisnis, ajang ini menjadi momentum penting bagi bank bjb untuk menunjukkan konsistensi dalam menjaga praktik GCG. Dalam acara tersebut, bank bjb diwakili oleh Cecep Trisna, Direktur Kepatuhan, yang menerima penghargaan tersebut.

Pengakuan ini mencerminkan keberhasilan bank bjb dalam membangun kematangan perusahaan melalui penerapan prinsip transparansi, akuntabilitas, tanggung jawab, dan etika. Dengan terus meningkatkan praktik GCG, bank bjb tidak hanya meningkatkan kinerja perusahaan tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi ekosistem bisnis di Indonesia.

Kematangan perusahaan dalam GCG menjadi salah satu elemen kunci yang mendukung keberhasilan bank bjb di tengah persaingan ketat di industri perbankan. Melalui kepemimpinan yang kuat, budaya perusahaan yang mendukung transparansi, dan komitmen terhadap regulasi, bank bjb mampu mengelola risiko dengan lebih baik dan memenuhi harapan para pemangku kepentingan.

Selain itu, penerapan GCG yang matang memberikan dampak positif berupa peningkatan daya saing, reputasi yang lebih baik, dan kinerja yang berkelanjutan. Dengan pengakuan ini, bank bjb juga berhasil menunjukkan komitmen terhadap praktik bisnis yang berintegritas dan memberikan nilai jangka panjang bagi nasabah, investor, dan masyarakat.

Indonesia Good Corporate Governance Award 2024 tidak hanya sekadar ajang penghargaan tetapi juga platform pembelajaran dan kolaborasi antar perusahaan. Melalui diskusi dan sesi panel, peserta berbagi pengalaman dan praktik terbaik dalam penerapan GCG, sekaligus mengidentifikasi tantangan serta solusi untuk menciptakan tata kelola perusahaan yang lebih baik.

Sebagai pemenang kategori Most Trusted, bank bjb menjadi contoh perusahaan yang berhasil memadukan inovasi dan prinsip-prinsip GCG dalam pengelolaan bisnis. Hal ini tidak hanya meningkatkan kepercayaan investor tetapi juga memberikan inspirasi bagi perusahaan lain untuk meningkatkan kualitas tata kelola mereka.

bank bjb meyakini bahwa keberhasilan dalam GCG bukan hanya soal kepatuhan terhadap regulasi, tetapi juga upaya menciptakan lingkungan bisnis yang berintegritas, professional, sehat dan berkelanjutan. Dengan penghargaan ini, bank bjb semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu institusi perbankan terpercaya di Indonesia.

Pengakuan ini juga diharapkan dapat menjadi motivasi bagi bank bjb untuk terus mengembangkan inovasi dan memperkuat tata kelola perusahaan. Sebagai institusi yang melayani masyarakat luas, bank bjb berkomitmen untuk memberikan layanan yang berkualitas dan mendukung pembangunan ekonomi yang berkelanjutan.

Dengan capaian ini, bank bjb kembali membuktikan diri sebagai pelaku utama dalam mendorong praktik tata kelola yang baik di industri perbankan. Prestasi ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi perusahaan tetapi juga bagi seluruh nasabah dan pemangku kepentingan yang telah mendukung perjalanan bank bjb hingga saat ini.

bank bjb akan terus berupaya menjaga komitmennya terhadap prinsip GCG, sebagai bagian dari strategi untuk menghadapi tantangan masa depan dan memastikan pertumbuhan yang berkelanjutan. Ke depan, bank bjb optimis dapat terus memberikan kontribusi positif bagi perekonomian nasional melalui inovasi dan transparansi yang menjadi inti dari setiap langkah perusahaan.