Sederet Idol K-Pop akan datang ke Indonesia untuk menemui penggemarnya pada April 2024. Para idola K-Pop akan terus menyebarkan kebahagiaan bagi para penggemar di Indonesia dengan kunjungan mereka ke tanah air, Beauties. Bulan April ini, beberapa idola K-Pop akan mengadakan konser dan acara jumpa penggemar di Indonesia.
Kedatangan mereka sangat ternantikan oleh penggemar yang tak sabar untuk memberikan sambutan yang meriah. Berikut adalah beberapa idola K-Pop yang akan mengunjungi Indonesia pada bulan April 2024. Ayo kita simak!
Sederet Idol K-Pop Akan ke Indonesia pada April 2024
1. TVXQ
TVXQ akan mengawali kunjungan idol K-Pop yang mengunjungi Indonesia pada bulan April dengan pagelaran konser 20&2. Tur konser dalam rangka memeringati karir grup yang telah melewati 20 tahun ini akan berlangsung di ICE BSD City Hall 5 pada (20/4) mendatang. Pada saat itu pula Yunho dan Changmin siap mempersembahkan penampilan spektakuler dengan membawakan lagu-lagu hits mereka di tanah air.
Mecimapro selaku promotor untuk konser TVXQ ’20&2′ di Jakarta telah mengumumkan price list dan seat plan pada (8/3) lalu, Beauties. Ada 6 jenis seat plan yang disiapkan oleh promotor sesuai dengan tarif harga. Tiket dengan harga tertinggi adalah Blue Soundcheck Package yang dijual seharga Rp3,5 juta. Kemudian diikuti dengan Blue – Rp2,9 juta, Green – Rp2,4 juta, Yellow – Rp1,9 juta, Pink – Rp2,6 juta, dan Grey – Rp1,4 juta.
2. Cha Eun Woo

Bersamaan dengan TVXQ, Cha Eun Woo juga akan menggelar fanmeeting bertajuk ‘Mystery Elevator’ pada (20/4) mendatang, Beauties. Acara jumpa penggemar terbaru ini melanjutkan seri ‘Just One 10 Minute’ yang digelar sebelumnya. Kamu dapat berinteraksi lebih dekat dengan bintang drama ‘Wonderful World’ tersebut di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Fan meeting Cha Eun Woo ‘Mystery Elevator’ di Indonesia akan ditangani oleh promotor Viu Scream Dates Indonesia. Beauties dapat menyaksikan penampilan Cha Eun Woo dari berbagai sisi favorit Beauties sesuai seatplan yang diatur dalam 4 jenis yaitu VVIP, VIP, CAT 1, dan CAT 2.
Harga tiket seat plan secara berurutan adalah Rp3,2 juta, Rp2,8 juta, Rp1,7 juta, dan Rp1 juta. Dalam setiap pembelian tiket, Beauties akan mendapatkan beragam macam benefit di antaranya Hi-Bye Session, Soundcheck, Personalised Photo Postcard, Photo Card, Signed Poster, dan Signed Merchandise Set.
3. Nickhun (2PM)

Salah satu member 2PM yaitu Nichkhun akan menggelar solo fan meeting bertajuk ‘NO.624’ di Jakarta pada akhir April. Kehadiran Nichkhun ini sukses disambut antusias oleh penggemar mengingat menjadi yang terbaru setelah terakhir kali diketahui berkunjung ke Jakarta pada tahun 2018 lalu untuk berlibur bersama keluarganya. Di samping itu, acara jumpa fans sang idol akan digelar di Balai Sarbini pada (27/4) mendatang.
Tiga jenis seat plan telah dipersiapkan oleh iMe Indonesia untuk Beauties yang hendak menyaksikan langsung fan meeting dari Nichkhun. Ketiga jenis seat plan tersebut meliputi VIP seharga Rp2,6 jutaan, CAT 1 seharga Rp1,8 jutaan, dan CAT 2 seharga Rp1,3 jutaan.
Pembelian setiap jenis tiket sudah mencakup dengan pemberian benefit secara acak berupa Sound Check, Group Photo 1:10, Press Conference, Signed Poster, Signed Polaroid, Poster, Photocard, dan Goodbye Session.
4. IU

Konser idol K-Pop paling ternantikan di bulan April adalah tur dunia IU ‘HER’ yang akan segera berlabuh di Jakarta, Beauties. Antusias besar dari penggemar tanah air membuat CK Star Entertainment membuka slot dua hari untuk konser solois yang baru saja comeback dengan album baru ‘The Winning’ tersebut. Rincian lengkapnya, konser IU di Jakarta akan digelar pada tanggal 27 dan 28 April di ICE BSD City.
Tiket konser IU ‘HER’ dibagi dalam 5 jenis seat plan berdasarkan tarif harga. Tiket yang berada paling dekat dengan panggung utama yaitu CAT 1A dan CAT 1B diperjualkan seharga Rp2,9 juta. Kemudian tiket CAT 2A, 2B, dan 2C dijual seharga Rp2,7 juta diikuti dengan tiket CAT 3A, 3B, dan 3C seharga Rp1,9 juta, tiket CAT 4A dan 4B seharga Rp1,5 juta, dan tiket CAT 5A dan 5B seharga Rp1,1 juta.
Itulah sederet idol K-Pop yang akan mengunjungi Indonesia dalam rangka fan meeting hingga konser di bulan April. Bagaimana, tertarik untuk menyaksikan salah satu konser dari para idol K-Pop di atas?