6 seleb Hollywood rayakan International Mother’s Day dengan postingan di sosial medianya. Hari Ibu Internasional, atau yang juga terkenal sebagai Mother’s Day, merupakan peringatan penting setiap tahunnya. Berbeda dengan Hari Ibu di Indonesia yang jatuh pada tanggal 22 Desember setiap tahun, International Mother’s Day tidak memiliki tanggal yang tetap.
Untuk tahun ini, perayaan ini jatuh pada tanggal 12 Mei 2024. Meskipun begitu, kedua perayaan ini memiliki makna yang sama, yaitu sebagai bentuk penghormatan dan kasih sayang pada sang ibu. Menyambut Hari Ibu Internasional, sejumlah selebriti Hollywood membagikan foto bersama ibu mereka serta ucapan terima kasih yang menyentuh.
6 Seleb Hollywood Rayakan International Mother’s Day
Kim Kardashian

Bintang reality show sekaligus founder dari SKIM ini membagikan kolase Instagram dengan caption yang sederhana yaitu “Happy Mother’s Day”. Namun, kolase tersebut memuat berbagai momen bahagia antara ibu dan anak. Bukan hanya Kim Kardashian kecil dengan Kris Jenner, tetapi juga memuat potret sang nenek dan juga kebersamaan saudarinya dengan anak-anak.
Lupita Nyong’o

Lupita Nyong’o memperingati Hari Ibu Internasional ini dengan ucapan manis pada sang ibu untuk kasih sayangnya yang selalu ada menemani bintang “Black Panther” ini dalam momen bahagia dan sedih.
“Happy Mother’s Day to my Mummy She is my rock and has been there in the brightest and darkest of times. Her love steadfast and support unwavering. Taking a walk down memory lane of some unforgettable moments with her over the years…”
Tidak hanya itu, artis kebangsaan Kenya dan Meksiko ini juga membagikan berbagai momen bersama dengan sang ibu. Mulai dari saat pulang ke rumah di Nairobi, red carpet hingga kejutan ulang tahunnya yang ke-40.
Brie Larson

Pemeran Captain Marvel ini membagikan foto kebersamaannya dengan sang ibu untuk memperingati Mother’s Day. Dalam unggahan foto ini juga menampilkan kolase foto lawas keduanya saat tiduran bersama di sofa. Tidak ingin berbasa-basi, Brie Larson memberikan pesan yang sederhana namun mencakup segalanya. “Happy Momma Day. I got the best one!” tulis bintang Marvel ini.
Reese Witherspoon

Rayakan Hari Ibu Internasional, Reese Witherspoon unggah foto kebersamaannya dengan sang ibu dalam berbagai momen. Pemenang Oscar ini juga membagikan potret sang ibu bersama anak-anaknya. Ia juga memberikan pesan yang manis dengan mengatakan bahwa kebersamaannya dengan sang ibu adalah sebuah berkah.
“Every day with you is a gift @grandma_busybetty ☀️Happy Mother’s Day, Mama! “. Tulis bintang cantik ini.
Miranda Kerr

Model cantik ini tidak hanya merayakan Mother’s Day dengan rasa hormatnya pada sang ibu, tetapi rasa syukurnya juga sebagai seorang ibu. Ia juga tidak lupa untuk mengucapkan selamat kepada para ibu di luar sana yang membaca postingan Instagramnya.
“Sending love and blessings to all the mothers & mother figures out there! So grateful for my incredible Mum and to my four boys who are my greatest joy in life ” tulis model asal Australia ini.
Ashley Tisdale

Bintang High School Musical (HSM) ini memberikan pesan haru untuk anak dan ibunya. Tisdale mengungkap bagaimana besarnya rasa cinta terhadap anaknya. Begitupun rasa terimakasih dan sayangnya pada sang ibu yang selalu ada menjadi teladan untuk dirinya. Tidak lupa juga Ashley Tisdale memberikan selamat dan semangat kepada para ibu.
“I love being your mom! Jupiter you are everything and more, I love you so much and you teach me everyday how to be more and more present. Which is the best gift in life ❤️
And to my mom, thank you for being the best example. Your constant love and support never goes unnoticed. You’re always there to pick up the phone even when I can’t sleep. I love you so much!
And to all the other mamas and mamas to be you are killing it! It’s the toughest job and yall make it look so easy ❤️❤️” tulis bintang HSM ini.