Rabu, 2 Juli 2025
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Berapa Lama Gigi Bungsu Dapat Tumbuh?

Mungkin Anda penasaran berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk pertumbuhan gigi bungsu. Sayangnya, ini adalah hal yang sulit untuk diprediksi secara pasti. Terutama, pertumbuhan gigi bungsu dapat bervariasi di antara individu.

Walaupun begitu, umumnya gigi bungsu akan mencapai perkembangan penuhnya saat seseorang mencapai usia dewasa. Namun, jika gusi tidak memberikan cukup ruang bagi pertumbuhan gigi ini, bisa terjadi rasa sakit dan ketidaknyamanan pada rongga mulut dan gigi Anda.

Berapa Lama Gigi Bungsu Tumbuh?

Gigi bungsu adalah rangkaian gigi dewasa terakhir yang tumbuh di rahang. Ini juga disebut gigi geraham ketiga. Letaknya ada di bagian paling belakang mulut. Sebenarnya, semua gigi yang dimiliki seseorang sudah ada saat lahir. Namun belum tumbuh melalui gusi, melainkan ada di struktur tengkorak. Pertama-tama, satu set 20 gigi bayi tumbuh dan tanggal. Kemudian 32 gigi permanen tumbuh.

Gigi geraham pertama biasanya tumbuh pada usia 6 tahun. Sementara gigi geraham kedua sekitar usia 12 tahun, dan gigi bungsu tumbuh saat lebih dewasa. Berapa lama gigi bungsu tumbuh bisa berbeda-beda pada setiap orang. Namun, kebanyakan gigi bungsu muncul pada usia sekitar 17 hingga 25 tahun. Pada beberapa kasus, gigi ini mungkin tidak terlihat mencuat melewati gusi.

Tanda-Tanda Gigi Bungsu Akan Tumbuh

Cara terbaik untuk mengetahui apakah gigi bungsu tumbuh adalah dengan menjalani pemeriksaan sinar X atau rontgen. Secara khusus, sinar X dapat panoramik yang menangkap gambaran semua gigi dan rahang dalam satu gambar.

Pemeriksaan ini dapat mengungkap posisi gigi bungsu dan memprediksi berapa lama gigi ini akan tumbuh melewati gusi. Tanpa rontgen, kamu mungkin tahu gigi bungsu akan tumbuh karena mulai melihat beberapa gejala yang tidak menyenangkan, seperti:

  • Pembengkakan gusi, biasanya di belakang gigi geraham kedua.
  • Sakit rahang.
  • Gusi berdarah.
  • Kesulitan membuka mulut lebar-lebar.
  • Rasa tidak enak di mulut.
  • Bau mulut.

Rasa sakitnya biasanya ringan, tetapi kamu mungkin mengalami rasa sakit yang tajam sesekali. Mungkin juga menyakitkan atau tidak nyaman untuk mengunyah menggunakan gigi geraham di dekat tempat gigi bungsu akan tumbuh.

Gejala ini biasanya terjadi karena gigi bungsu yang terimpaksi. Artinya, gigi tersebut tersangkut di bawah gusi atau tidak memiliki cukup ruang untuk menembus gusi sepenuhnya.

Kondisi ini berpotensi menyebabkan penyakit radang gigi, yang dapat merusak gigi dan tulang rahang di sekitarnya. Jika gigi bungsu benar-benar menembus gusi, kamu mungkin mengalami demam ringan. Kamu mungkin juga melihat lipatan kecil gusi, di atas area gigi yang baru tumbuh.

Tips Merawat Gigi Bungsu

Meski kamu mungkin tidak tahu berapa lama gigi bungsu tumbuh, menjalani pemeriksaan rutin di dokter gigi bisa membantu. Selain menjalani pemeriksaan ke dokter gigi secara rutin, berikut ini tips merawat gigi bungsu yang sudah tumbuh:

  • Sikat gigi dua sampai tiga kali sehari. Mungkin sulit untuk mencapai permukaan belakang gigi bungsu. Namun, pastikan membersihkan semua area yang sulit dijangkau.
  • Flossing sekali sehari. Gunakan benang gigi untuk membersihkan sela-sela gigi. Kamu juga dapat menggunakan sikat interproksimal (sikat kecil yang pas di antara gigi) untuk area yang sulit dijangkau.
  • Gunakan obat kumur antibakteri. Pilihlah obat kumur yang bebas alkohol, untuk mengurangi risiko mulut kering.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles