Selasa, 1 Juli 2025
spot_imgspot_img

Top 5 This Week

spot_img

Related Posts

Thailand Bagi-bagi SIM Gratis Bagi Wisatawan Asing

Guna meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan asing, Thailand akan memberikan kartu SIM secara gratis kepada para wisatawan yang mengunjungi negara tersebut, sebagai bagian dari inisiatif kampanye “Welcome Back to Thailand”. Kolaborasi ini merupakan upaya bersama antara Tourism Authority of Thailand (TAT) dan Advanced Info Service (AIS).

Dilansir dari The Thaiger, inisiatif ini dirancang untuk menarik perhatian para wisatawan internasional dengan menawarkan kartu SIM “Amazing Thailand” yang dilengkapi dengan berbagai keunggulan dan layanan digital. TAT memiliki rencana untuk mendistribusikan sebanyak 1 juta kartu SIM ponsel beserta hak istimewa tambahan dalam bentuk e-voucher eksklusif yang disediakan oleh berbagai mitra mereka. Pendistribusian ini akan dimulai pada Selasa (17/10) besok dan akan berlangsung hingga 31 Maret 2027 mendatang.

Deputi Gubernur Pemasaran Internasional TAT di Asia Pasifik Selatan Chattan Kunjara Na Ayudhya mengungkapkan bahwa kampanye ini merupakan langkah strategisnya untuk memberikan rangsangan pariwisata Thailand menjelang akhir tahun.

Pendistribusiannya nanti akan dikelola oleh kantor regional TAT di Asia-Pasifik Selatan, bekerja sama dengan berbagai agen perjalanan internasional, maskapai penerbangan, dan asosiasi.

Kampanye ini mengundang wisatawan mancanegara yang berencana mengunjungi Thailand. Wisatawan nantinya dapat terlibat dalam kampanye melalui online travel agent (OTA) terkemuka yang beroperasi di negaranya masing-masing.

Dengan membeli barang atau jasa di platform OTA, wisatawan bisa memanfaatkan kartu SIM Amazing Thailand secara gratis. Kartu ini menawarkan akses internet dengan kecepatan tinggi selama masa uji coba gratis, yang menawarkan data hingga 8 GB.

Selain itu, kartu ini juga memberi akses wisatawan kepada sejumlah layanan streaming melalui aplikasi tertentu. Hak istimewa ini mencakup asuransi perjalanan hingga 50 ribu baht atau sekitar Rp21 juta, diskon belanja, akomodasi di hotel terkenal, dan makan di restoran ternama.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles